Tren kecantikan yang aneh
Vikka Style, Banyak tren aneh yang tidak disarankan, seperti mewarnai bulu ketiak.
Tren kecantikan ternyata tak selalu menarik untuk diikuti. Mungkin awalnya agak aneh saat ada teknik clown contouring, septum ring, atau lipstik warna hitam. Namun, di luar sana masih banyak tren yang tidak disarankan untuk dicoba. Bukannya membuat Anda terlihat cantik, tren di bawah ini malah akan memberi kesan aneh.
Gigi gingsul
Tren yang disebut yaeba ini berasal dari Jepang. Yaeba berarti gigi ganda atau biasa disebut gigi vampir. Gigi taring Anda akan dipanjangkan, sementara itu gigi geraham bagian tengah akan didorong sedikit. Hasilnya, gigi taring Anda akan terlihat mencolok. Tren gigi gingsul ini rata-rata disukai remaja.
Mewarnai bulu ketiak
Tak hanya rambut yang dicat penuh warna, bulu ketiak pun bisa. Meskipun aneh, hal ini pernah jadi tren. Miley Cyrus pun pernah mewarnai bulu ketiaknya menjadi pink. Jika Anda tertarik untuk mewarnai bulu ketiak, ada hal-hal yang perlu diperhatikan, seperti menurut Bustle berikut ini :
- Semakin banyak bulu ketiak, semakin baik.
- Bleaching bulu ketiak tidaklah sakit dan mudah dilakukan.
- Kulit Anda mungkin akan ikut berwarna.
- Hindari penggunaan deodorant untuk sementara waktu.
Potong jari kaki
Tren yang satu ini bisa dibilang cukup mengerikan. Beberapa perempuan rela memotong kelingkingnya demi sebuah kenyamanan saat memakai stiletto. Stiletto surgery ini merupakan operasi yang dilakukan untuk mengubah bentuk kaki. Jari kelingking Anda akan diamputasi sekitar 1 cm. Hasilnya? Kaki Anda akan lebih nyaman berada di atas sepatu hak tinggi tanpa ada jari kelingking yang terjepit.
Hiasan mata
Bukan, ini bukan hiasan di kelopak mata dengan makeup. Ini adalah tren di mana Anda meletakkan sesuatu langsung di bola mata. Seorang perempuan dari New York bahkan memiliki perhiasan di bola matanya, hanya untuk terlihat unik.
Comments
Post a Comment
Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.
Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !