5 manfaat meditasi pagi

Vikka Style, Meditasi pagi menyimpan berbagai manfaat baik. Mind body green melansir, Anda dapat mencoba melakukannya dengan rutin. Bangun sekitar pukul 6 pagi, cuci muka dan sikat gigi, lalu kembali ke tempat tidur, duduk degan mata tertutup selama 20 menit. Setelah itu lanjutkan aktivitas.

Meditasi pagi akan membuat hari Anda terasa lebih mudah dilalui. Efeknya juga meluas pada area lain dalam kehidupan.

Lebih kuat di ranjang

Meditasi membuat libido lebih sehat. Taois dari Tiongkok menulis 2.000 tahun silam bagaimana berbagai teknik meditasi berperan dalam meningkatkan kenikmatan seks. Meditasi sederhana yang fokus pada nafas dapat menjadi cara ampuh untuk menumbuhkan dan mengedarkan, menggerakkan serta mengarahkan energi hidup dan seksual.

Tak perlu minum kopi

Meditasi mengaktifkan sistem saraf parasimpatis. Ini menurunkan tekanan darah, dan bersifat menenangkan. Anda tak tergantung lagi pada kafein. Karena setelah bermeditasi 20 menit, Anda merasakan efek hormon endorfin yang membuat tubuh terasa seperti habis dicas penuh, namun tetap rileks.

Melawan stres

Meditasi adalah cara sederhana dan tak mahal, bahkan tidak membutuhkan peralatan khusus. Dengan 10 menit bermeditasi, rasa damai dan ketenangan akan mengisi hati Anda. Bayangkan saat Anda jauh dari stres, kebahagiaan akan meningkat, kreativitas pun dapat mengalir lebih lancar.

Makan lebih sehat

Penelitian membuktikan, setelah Anda melakoni meditasi pagi secara rutin, kebiasaan makan Anda berubah menjadi lebih baik. Jika sebelumnya Anda merasa ingin makan gorengan, makanan cepat saji, dan menu lain yang tak sehat, kini Anda lebih memilih makan makanan yang lebih sehat. Ini karena Anda menyadari makanan sehat lebih baik bagi pencernaan, dan dapat menjadi bahan bakar aktivitas yang maksimal.

Tangkas di balik kemudi

Orang yang sulit bermulti-aksi (multitasking) cenderung lebih rawan mengalami kecelakaan. Terutama saat berada di balik kemudi. Nah, meditasi terbukti meningkatkan kemampuan multi-aksi. Ini sekaligus menjadikan Anda pengemudi yang lebih aman.

Comments

Popular posts from this blog

Philosophy of Borobudur

Mengajari bayi makan sendiri

Cegah bau apek pada pakaian saat musim hujan