Cara hemat kuota saat nonton video streaming

Vikka Style, Ketika internet menjadi sebuah kebutuhan, berlangganan paket data pada ponsel pintar rasanya menjadi sebuah keharusan. Pernah terbayang, apa jadinya punya ponsel pintar tanpa kuota internet?

Jika menonton video streaming jadi salah satu kegiatan favorit, sudah pasti pemakaian kuota internet menjadi lebih besar. Untuk itu, sebelum melakukan streaming, Anda bisa melakukan beberapa langkah berikut agar bisa menghemat kuota.

Tutup aplikasi yang tidak terpakai

Tutuplah aplikasi-aplikasi yang tidak terpakai saat Anda tengah menonton video atau film streaming. Dengan menutup aplikasi yang tidak terpakai maka kinerja gawai Anda akan semakin ringan. Terlalu banyak aplikasi yang dijalankan akan menghabiskan RAM memori ponsel.

Matikan pembaruan otomatis


Matikanlah pembaruan otomatis (auto update) yang terdapat pada pengaturan ponsel Anda. Sebab pembaruan otomatis akan memakan banyak kuota, dan bila hal ini terjadi bersamaan dengan waktu Anda menonton video streaming, bisa saja kuota Anda akan lebih cepat habis sebelum film selesai.

Waktu menonton

Saat ini, banyak paket internet yang menawarkan paket data cukup besar, namun dengan persyaratan pemakaian yang cukup banyak, misalnya saja pemakaian kuota yang dibagi berdasarkan batas waktu.

Resolusi video

Jika Anda streaming video menggunakan ponsel, pilihlah resolusi HD saja jangan Full HD. Mengingat layar ponsel juga tidak terlalu besar.

Comments

Popular posts from this blog

Philosophy of Borobudur

Mengajari bayi makan sendiri

Cegah bau apek pada pakaian saat musim hujan